Monday, July 12, 2010

Mie Ayam Jamur


Gara-gara diceritain sama Mbak Yumi (hii mbak) tentang Mie Ayam bikinan sendiri, jadi kepingin…

Eh, pas diliat aturan main pasta week, mie telur bisa masuk kategori kok…

Hehehhe, jd semangat buat ngirim foto-nya…



Ini resep hasil comot sana comot sini… (maaf, gak inget dari mana ajah)



Mie Ayam Jamur



Bahan-bahan

Mie Telor basah (aku pake yg merk AA khusus untuk mie ayam)

Minyak Ayam

Minyak Wijen



Dada Ayam

Tepung sagu

Jamur (aku pake kalengan – straw mushroom)



Bawang Putih cincang halus

Bawang Merah iris tipis

Jahe di geprek

Kecap Asin (keabisan kecap asin, aku ganti ama dark soy sauce)

Kecap Manis

Garam, merica gula



Caisin / sawi rebus

Daun bawang iris

Cabai rawit



Cara Membuat

Rebus sebentar dada ayam di air mendidih, tiriskan, potong dadu kecil-kecil, tambahkan tepung sagu, kecap asin, merica, sisihkan.

Tumis bawang putih dan jahe sampai harum, tambahkan bawang merah, aduk terus hingga layu.

Masukkan ayam, aduk terus hingga rata dan daging berubah warna

Masukkan jamur, kecap asin, kecap manis, garam, merica

Masak hingga matang dan bumbu meresap.



Siapkan kaldu ayam (rebus tulang ayam di air mendidih, tambahkan merica dan garam, jahe dan bawang putih yg sudah di tumis dengan sedikit minyak)

Siapkan minyak ayam (goreng kulit ayam dengan minyak panas, sisihkan kulit ayam garing-nya, minyak siap dipakai)



Penyajian:

Rebus mie telor dengan air hingga matang (tp jangan terlalu lembek).

Siapkan mangkok, tambahkan 1 sendok minyak ayam, sedikit saja minyak wijen, kecap asin, dan 1 sdm kaldu.

Aduk Rata bumbu, tambahkan mie telor rebus, aduk hingga bumbu rata.

Tambahkan daging ayam jamur ke atas mie, sawi /caisin rebus, taburi dengan daun bawang iris dan cabai rawit

Sajikan bersama semangkuk kaldu yang juga ditaburi daun bawang iris.



Selamat menikmati…



Cheers,

Nina

No comments:

Post a Comment